Apology
Main Cast : Mark Tuan, Jung Jaehyun, Hwang Ji Yeong
Genre : Friendship, Romance
Length : Oneshot (4690 words)
Author : Salsa
**********
Roda sepeda milik Mark berputar
dengan kecepatan motor balap di arena F1. Ia dengan lihai memiringkan setangnya
ke kanan dan kiri untuk menghindari orang-orangāserta tiang listrik dan
tiang-tiang lain yang menancap di jalan.
Hari ini, Mark punya jadwal UAS
pukul delapan pagi, dan alarmnya yang berengsek malah memutuskan untuk tidak berbunyi.
Alhasil bangunlah ia sepuluh menit sebelum kertas ujian dibagikan. Dengan
seragam putih yang belum sempat dikancing, ia melompat ke sepedanya dan
mengayuh pedal kendaraan roda dua itu sampai kakinya terasa melayang.
Bangunan kampusnya sudah
terlihat, dan Mark sedikit banyak merasa lega. Ia hanya berharap masih punya
cukup tenaga untuk mengangkat penanya nanti.
Saat itu, karena fokusnya sedikit
buyar, ia tak melihat batu seukuran genggaman tangan di depannya, dan seketika
itu juga sepedanya oleng. Mark tak bisa mengendalikan setang sepedanya yang
membelok tiba-tiba dan BRUUKK.
āAWWW!ā
Ia menabrak sesuatu, bukan hanya
sesuatu, tapi juga seseorangāsebab suara āAwwā itu bukan berasal dari mulutnya.
Mark terpental ke sisi trotoar, dan perlahan-lahan bangkit sambil menahan rasa
sakit. Ia tak punya waktu untuk meratapi sekujur badannya yang nyeri, UAS-nya
sudah dimulai. Mark menoleh ke belakang dan melihat sepedanya tumpang tindih
dengan sepeda lain.
āAstaga!ā pekiknya. Ia menarik
sepeda miliknya hingga berdiri, lantas terbelalak dan langsung melontarkan
sumpah serapah.
āOh, bajingan! Rantainya putus.
Kenapa hari ini aku sial sekali? Bagaimana nih! Dasar!ā teriak Mark
sepenggal-sepenggal.
Saat memutar badan, Mark baru sadar
akan āsi pengendara yang lainā, yang berteriak āAwwā dan ikut terjatuh
bersamanya.
āKenapa kau menabrakku?ā teriak
si pengendara yang lain itu, yang ternyata seorang perempuan. Gadis dengan
celana jins hitam dan bomber pastel dan rambut yang dikepang. Mungkin seumuran
dengannya, mungkin sedikit lebih muda. Dia punya bulu mata yang lentik dan paras
yang manis, amat-amat manis hingga wajah mengomelnya bahkan berhasil membuat
Mark tersenyum.
Mark terdiam selama gadis itu
merunut kejadian dari sudut pandangnya; sedang diam di pinggir jalan, hendak
menyeberang menggunakan sepeda, tiba-tiba ditubruk oleh sepeda lain yang
bergerak seperti kuda liar. Mark tak tahu apa ia tersenyum selama ia terdiam.
Yang ia tahu, jiwanya terpukau, dan sesuatu di kepalanya berbisik, hari ini tidak seburuk yang kau kira.
Dan Mark setuju akan hal itu. Di antara semua orang di jalanan, setidaknya dia
bersyukur gadis inilah yang ia tabrak.
Saat Mark tersadar, gadis itu sudah
terkesiap dan langsung berhambur ke belakangnya. āOh, Ya Tuhan! Bungaku!ā
Sang gadis berlutut di hadapan
sepedanya sambil memeluk buket-buket bungaāyang plastik pembungkusnya sudah
lecak dan kelopaknya sudah tertiban sepeda hingga pipih dan berguguranādari
dalam keranjang.
Rasa syok di hati sang gadis
terlampau dalam sampai-sampai ia terdiam sangat lama. Mark menoleh pada gedung
kampusnya dan kembali tersedot pada kenyataanāUASnya sudah dimulai.
Mark segera menarik sepeda gadis
itu.
āA-apa yang kaulakukan?ā
āKupinjam dulu, ya,ā kata Mark
sambil menduduki joknya.
āApa-apaan!ā
āRantai sepedaku putus. Aku
kuliah di sana. Aku bersumpah tidak mencuri.ā
āTidak boleh.ā
āOh, ayolah. Ini hidup dan
matiku. Aku seharusnya sedang ujian akhir di dalam sana, tapi aku terlambat bangun.
Kumohon.ā
Ekspresi gadis itu serta-merta melunak.
Ia melihat bagaimana paniknya Mark saat ini dan merasa iba. āBagaimana kau
mengembalikannya padaku?ā
āHmm, aku belum memikirkan iāHei,
tunggu, aku tahu,ā kata Mark, kelewat riang mengingat ia sedang terlambat UAS.
āIkutlah denganku. Kau bisa langsung membawa sepedamu setelah itu.ā
āBagaimana dengan bunga-bungaku?
Kau harus menggantinya.ā
āIya iya kuganti. Naiklah. Kita
bicarakan di jalan. Aku benar-benar terlambat.ā
āLalu sepedamu?ā tanya gadis itu
seraya berjalan menghampiri boncengan sepedanya.
āTidak akan ada yang ambil. Ayo cepat.ā Walau enggan, gadis itu pun terpaksa naik. āPegangan!ā suruh Mark.
āTidak mau.ā
Mark menyeringai, āYeah,
ujung-ujungnya kau pasti akan pegangan,ā katanya, lantas mengayuh.
Lima kayuhan berikutnya, gadis
itu sudah berteriak dan refleks mencengkeram kemeja Mark, membuat pria di
depannya menyeringai senang.
*********
āOh? Belum sampai?... Tapi kurir kami sudah berangkat sejak pagi tadi...
Kami akan segera mengirimkan yang baruā¦ Ya, tentu, sebelum jam 4... Maaf atas
ketidaknyamanannya.ā
Tepat saat Jaehyun menutup
teleponnya, lonceng di pintu masuk berbunyi. Ji Yeong masuk dengan wajah
tertekuk.
āHei, barusan Nyonya Yoo
menelepon, dia bilangā¦.ā
āSemua bunganya rusak,ā sela Ji
Yeong. āAda cowok aneh yang menabrakku. Gara-gara dia, semua bunganya jadi layu
ketindihan sepeda.ā
āLalu bagaimana denganmu? Kau
tidak apa-apa? Sudah kubilang aku saja yang antar bunganya.ā Jaehyun
menghampiri Ji Yeong dengan raut khawatir. āApa kau terluka?ā
āTidak.ā
āSungguh?ā
āYa,ā katanya sambil berputar,
menunjukkan dari segala sisi bahwa tubuhnya masih utuh dan pada tempatnya.
āLebih baik kita membuat karangan bunga yang baru.ā
āKau benar. Jadi berapa yang
rusak?ā
āEmpat buket.ā
Jaehyun menghela napas. āKita tak
boleh buang waktu. Aku akan ambil plastik bening dan pita,ā katanya seraya
melesat pergi. Sementara itu, Ji Yeong bergegas ke etalase dan mengambil
beberapa keranjang berisi lusinan mawar dan lili.
Mereka duduk bersila di lantai
toko dan mulai merangkai.
Berkat ketekunan dan kerja sama
yang baik, Jaehyun dan Ji Yeong berhasil menyelesaikan semua buket bunga itu
hanya dalam waktu satu jam. Bukan hanya cepat, tapi hasilnya pun jauh lebih
baik dari bunga-bunga yang rusak tadi.
āAku tak percaya kita bisa
secepat ini,ā kata Jaehyun. Ia mengangkat kedua tangannya untuk ber-high five dan Ji Yeong menyambutnya
sambil mengangguk kegirangan. Ekspresi puas dan bangga terpatri di wajah
keduanya. Pujian terlontar tak habis-habis dari mulut satu sama lain.
āOke, cukup terkesimanya. Aku sudah janji akan mengantar semua ini sebelum jam empat,ā kata Jaehyun seraya
berdiri.
āKau yang antar?ā
āYa, kau jagalah di sini,ā suruh
Jaehyun. āTunggu, sepeda kita tidak rusak, kan?ā
Ji Yeong menggeleng sambil
memberikan buket-buket bunga itu pada sang pria. āTidak rusak, tapi tutup
keranjangnya copot.ā
āTidak masalah.ā
āJaehyun, tunggu.ā
Jaehyun yang sudah hampir membuka
pintu toko pun menoleh. āAda apa?ā
āSetelah mengantar pesanannya,
bisakah kau mampir ke alamat ini?ā Ji Yeong menyodorkan secarik kertas.
āIni alamat siapa?ā
āPria yang menabrakku. Dia
berjanji akan ganti rugi.ā
āOh, baiklah.ā Jaehyun
menyisipkan kertas itu di saku jinsnya. āAku pergi.ā
āHati-hati di jalan.ā
**********
Mark tak tahu kapan gadis yang ia
tabrak itu akan datang, tapi untuk jaga-jaga, ia sengaja memakai gel rambut dan
parfum.
Tadi, sesampainya di kampus, Ji
Yeong yang terus berteriak sepanjang jalan sambil memeluk pinggangnya itu
langsung melompat turun dan mendorong dadanya sambil mengomel. Mark sebenarnya
senang sekali melihat gadis itu berteriak-teriak di depan mukanya (oh, Mark
bersumpah dia makin cantik saat dilihat dari jarak dekat, apalagi saat sedang
marah), tapi apalah daya, kendati masih ingin melihat gadis itu mengomel, Mark
terpaksa harus menyudahi adegan rom-com
klasik ala novel picisan itu karena keperluan mendesak demi masa depannya.
Jadi, hanya supaya ia bisa melihat gadis itu lagi, Mark dengan cerdas memberikan
alamatnya dan berjanji untuk ganti rugi.
Dan di sinilah ia sekarang, di
ruang tamu rumahnya, dengan kaus abu-abu yang bagus dan rambut kelewat rapi. Ia
berkali-kali menoleh ke arah pintu. Menunggu sesuatu yang tak pasti. Dalam hati
menyesal tidak meminta nomor ponsel atau alamat toko bunganya saja.
Mark sedang mencoba fokus pada
tayangan di televisi saat pintu rumahnya diketuk. Pria itu refleks menoleh dan berdiri.
Ia menghabiskan tiga detik penuh untuk memandangi diri di cermin, sebelum
akhirnya beranjak menuju pintu dan membukanya sambil tersenyum lebar.
āSelamat soā¦.re.ā
Mark tertegun. Begitu pun pria di
depannya.
āKau... Jae~hyun, kan?ā
Jaehyun merasa seperti terkena
serangan jantung dan langsung mundur selangkah.
āHei, apa kabar?ā tanya Mark
rikuh. Ia mengulurkan tangan dan menariknya lagi karena tak kunjung disambut.
āKau orang yang menabrak Ji Yeong?ā
tanya Jaehyun setelah berhasil mengendalikan diri. Ia bicara dengan lantang dan
tenang, sementara sekujur tubuhnya terasa ngilu dan kepalanya melolongkan
sirine bahaya, seolah memohon agar si pemilik tubuh segera melarikan diri.
āJi Yeong? Oh, namanya Ji Yeong?ā
āAku tak punya banyak waktu,ā
kata Jaehyun ketus. āLangsung saja. Total semua bunga yang kau rusak adalah ā©80.000.ā
āTunggu, memangnya Ji Yeong tak
bilang padamu, ya? Kita sudah sepakat. Dia harus datang sendiri jika mau dapat
uangnya.ā
Jaehyun mendengus. Ia sudah
menduga sikap Mark yang seperti ini. Tak mau berdebat lebih lama, ia lantas
berbalik pergi begitu saja.
āHei, tunggu.ā Mark segera
mengejar.
Jaehyun menaiki sepedanya dan
bersiap mengayuh, namun Mark menahannya.
āKita sudah lama sekali tidak
bertemu. Kau mau mampir sebentar? Kita bisa minum kopi dan...ā
Jaehyun menggeleng tanpa menunggu
Mark selesai bicara dan langsung mengayuh pedal sepedanya sekuat tenaga sampai melindas
kaki sang pria.
āAduh! Apa-apaan, sih!ā jerit
Mark, namun tetap tak mau kalah. Ia menarik boncengan sepeda Jaehyun sampai
berhenti lalu merangsek menghalanginya.
āMakanya awas! Kau menghalangi
jalanku! Kalau tak mau ganti rugi, aku tak akan memaksa.ā
āDengar, aku minta maaf atas
kesalahanku di SMA.ā
āAku tak mau membahas itu.ā
āKita harus membahasnya jika
ingin masalah kita selesai.ā
āSetelah menghancurkan hidupku,
apa kau pikir masalah kita bisa selesai?ā
āAyolah, duduk dulu! Kita bisa
membicarakan ini baik-baik. Lagi pula, bukan hanya hidupmu saja yang hancur. Setelah
kau keluar dari sekolah, semua orang mengucilkanku.ā
āDan menurutmu itu salahku?ā
āBukan itu maksudku. Aku hanya
ingin kau tahu bahwa aku juga korban.ā
Jaehyun mendengus dan langsung
melindas kaki Mark (lagi) dengan roda sepedanya.
āAWWW!ā Mark menjerit.
Jaehyun mengayuh sepedanya lebih
cepat hingga jaraknya tak mungkin lagi terkejar. Dan bahkan saat itu, saat ia
sudah sangat jauh dari Mark, kemarahannya tetap berkobar dahsyat sampai membuat
ubun-ubunnya panas.
**********
Ketika Jaehyun tiba di toko, Ji
Yeong sedang melayani pembeli. Gadis itu tersenyum padanya, namun Jaehyun
pura-pura tak melihat senyum itu dan langsung memasuki kamar mandi. Ia terlalu
lelah untuk melakukan apa pun, bahkan tersenyum. āLelahā mungkin bukan kata
yang tepat. Nyatanya ia terluka, perasaan marah menyelimuti jantungnya dan
semua kenangan buruk semasa SMA berbondong-bondong naik kembali ke permukaan.
Luka yang ia kira sudah sembuh ternyata masih menganga lebar dan kini rasanya
perih sekali seperti ditaburi garam.
Jaehyun berusaha mengendalikan
emosinya sementara tangannya menyentuh sebuah perangkat elektronik kecil yang
terpasang di telinganyaāhearing aid.
Ya, dia memiliki gangguan pendengaran sejak lahir. Walaupun begitu, Jaehyun
sejujurnya tak pernah mempermasalahkan kekurangannya itu sampai masa-masa SMA-nya
yang suram pun tiba. Ia bertemu Mark. Pria itu adalah awal bencana, ia mengacaukan
segalanya; cara orang-orang memandang dirinya, cara dirinya memandang dirinya, semuanya.
Ia dibully habis-habisan oleh Mark sampai pada titik ia keluar dari
sekolah dan tak lagi berani melanjutkan pendidikan formal. Ia memandang
gangguan pendengarannya dalam perspektif baru, sebuah aib. Aib yang luar biasa
menjijikan hingga harus ditutupi. Aib yang membuatnya tertekan luar biasa
sampai nyaris bunuh diri.
Tok Tok Tok
āJae?ā
Ketukan itu disusul oleh suara Ji
Yeong yang khawatir. āKau tidak apa-apa?ā
āY-ya.ā
Jaehyun berusaha menguasai diri.
Ia melirik sekilas ke cermin dan segera membuka pintunya dengan tampang sok
bingung. āAku hanya ke kamar mandi. Kenapa kau bertanya begitu?ā
āEntahlah, kau tak membalas
senyumku, dan itu bukan tipikal Jung Jaehyun-ku.ā
Jaehyun langsung memberikan
senyuman terlebar yang mampu ia buat, sembari mendekatkan wajahnya pada Ji
Yeong meminta persetujuan. āBagaimana? Sudah tipikal Jung Jaehyun-mu, eh?ā
Ji Yeong terkekeh seraya
mendorong wajahnya. āOmong-omong, bagaimana ganti ruginya?ā
Ekspresi Jaehyun yang tadinya
penuh canda gurau mendadak suram, āAku tak tahu. Aku tak ke sana.ā
āLoh, kenapa?ā
āHarganya tidak seberapa, kan?ā
āApa maksudmu? Itu lumayan.ā
āKau bisa memotongnya dari
gajiku.ā
āItu bahkan bukan salahmu.ā
āTidak masalah.ā
āJaehyun, apa yang terjadi?ā
āTidak ada,ā katanya, memaksakan
senyum. Kemudian segera mengalihkan pembicaraan untuk menghindar. āHei,
bukankah sudah waktunya tutup? Aku akan memasukkan bunga-bunga yang ada di
luar.ā
Ji Yeong baru membuka mulut untuk
mendebat saat Jaehyun membalik badannya dan berlalu. Begitu terburu-buru, jelas mau menghindar.
*********
Sabtu pagi, Mark terbangun dan
baru sadar ia tertidur dalam posisi yang sangat menyiksa. Ia bergelung di
lantai dengan kaki tertekuk. Ponselnya tergeletak beberapa centi dari telapak
tangannya. Ia menghabiskan sepanjang malam untuk mencari tahu jumlah toko bunga
di kota ini, lengkap dengan alamatnya satu per satu.
Rencananya, Mark akan memulai
pencariannya hari ini. Ia tak tahu secara spesifik sebenarnya siapa yang
memotivasinya untuk melakukan ini, apakah gadis manis tapi galak itu?ānamanya
Ji Yeong dan Mark bersumpah ia jatuh hati pada pandangan pertamaāatau malah Jaehyun?
Seseorang di masa lalu yang hidupnya tak sengaja ia hancurkan.
Setelah mandi dan sarapan, Mark mengeluarkan
sepedanya (ya, sepeda yang kemarin. Ia menentengnya pulang selepas kuliah dan
langsung memperbaiki rantainya). Lantas menyambangi setiap toko bunga dalam
daftarnya, mulai dari yang terdekat sampai yang paling jauh.
Mark mendorong beragam model pintu
kaca dari semua toko bunga di daftarnya itu dengan wajah penuh harap.
āAda yang bisa saya bantu?ā
āAku mencari Ji Yeong, atauā¦ Jaehyun.ā
Sang florist mengerutkan kening pada Mark, lalu pada bunga-bunganya, dan
kembali lagi pada Mark. āApa kau yakin itu nama bunga?ā
āOh, bukan. Mereka manusia.ā
āOh, kami tidak menjual manusia.ā
Mark keluar dari sana dan
mencoret nama toko bunga tersebut dari daftarnya. Sejauh ini, sudah enam toko bunga
yang dicoret, dan hanya dua toko lagi yang tersisa. Alih-alih senang karena
daftarnya makin pendek, Mark justru khawatir ia tidak bisa menemukan kedua
orang itu.
*********
Aura musim panas merayap di
dinding toko milik Ji Yeong. Walaupun sudah menyalakan AC, rasanya tetap saja
seperti tengah berada di dalam sauna. Jaehyun berdiri di depan display penyimpanan dan menekan-nekan
tuas penyemprot air dingin ke bunga-bunga dan juga ke mukanya sendiri.
Sementara Ji Yeong duduk di depan kipas angin mini sembari memotong ujung
tangkai bunga yang baru dipetik untuk dijadikan buket.
Saat ituā¦
TRINGGG
Pintu terbuka. Baik Jaehyun
maupun Ji Yeong praktis menoleh dengan senyum ramah.
āSelamat datang,ā sapa keduanya
kompak.
Namun begitu melihat wajah āsang
pelangganā, mereka seketika terdiam.
Bertolak belakang dengan ekspresi
wajah kedua orang itu, pria yang baru masukāMarkāmalah kegirangan bukan main.
āYa Tuhan, akhirnya!ā seru Mark.
āAku mencari kalian sejak pagi.ā
āApa maumu?ā
āKau tak ingin ganti ruginya?ā
āKalau begitu cepat berikan
uangnya dan pergi dari sini.ā
āKau tak boleh mengusir
pelanggan.ā
āKau bukan pelanggan.ā
āAku mau beli mawar itu.ā
Ji Yeong menoleh pada bunga yang
Mark tunjuk dan menghela napas. āItu anyelir merah, bukan mawar.ā
āOkay.ā
āOkay?ā
āYeah.ā
āYeah apa? Kau masih menginginkannya?ā
āYa, nona galak. Aku ingin bunga
itu. Maafkan si bodoh yang tak tahu jenis-jenis bunga ini. Yang aku tahu, bunga
di depankulah yang paling cantik.ā Mark tersenyum pada Ji Yeong.
āBerhenti main-main denganku.ā
āJi Yeong, mundurlah! Biar aku
yang menghadapi dia.ā Jaehyun akhirnya angkat suara. Ia benar-benar muak
melihat Mark tersenyum atau bergerak, atau bernapas, atau melakukan apa pun.
āMenghadapi? Oh, ayolah, aku cuma
pelanggan, bukan musuh.ā
Jaehyun mengambil posisi di depan
Mark dan menatapnya dengan aura mengintimidasi. Jaehyun yang sekarang sudah
jauh berbeda dengan Jaehyun yang Mark ingat saat SMA; dia lebih tinggi
lima-enam centi darinya, badannya lebih tegap, lebih berotot dan yang pasti lebih
maskulin. Mark jadi merasa kerdil untuk beberapa alasan.
āOke, pelanggan, apa maumu?ā kata
Jaehyun.
āKau tak ingin mengatakan sesuatu
dulu padaku? Permintaan maaf, mungkin?ā
Jaehyun mengerutkan kening.
Sejauh yang ia ingat, Mark-lah yang berutang sejuta maaf padanya.
āKau melindas kakiku kemarin.ā
Mark mengingatkan. āDua kali.ā
āKau sungguh menagih maafku untuk
itu? Dasar tak tahu malu!ā
āTunggu, jadi kemarin kau datang
ke rumahnya?ā Ji Yeong menginterupsi.
āYa.ā Jaehyun menoleh pada Ji
Yeong dengan raut menyesal. āMaaf aku berbohong padamu. Aku hanya benar-benar
tak ingin membicarakan dia.ā
āJadi kalian saling kenal?ā
āKau ingat ceritaku tentang ādibully sampai keluar dari SMAā?ā
āMark Tuan?ā
āYeah, dia orangnya.ā
Ji Yeong terkesiap. Mark yang
mendengar semua percakapan itu melotot dan menggeleng-geleng membela diri.
āWow, dengar, aku tak percaya kau
bisa menyebut nama panjangku semudah itu. Apa saja yang sudah kau ceritakan,
Jaehyun~a?ā
āKeluar dari tokoku!ā pekik Ji
Yeong.
āYa ampun. Dengar dulu! Aku mau
minta maaf atas semua salahku, aku akan ganti rugi.ā
āBerapa pun jumlah maaf yang
keluar dari mulutmu, atau lembaran uang dari dompetmu, tidak akan bisa
menggantikan masa-masa sekolah Jaehyun,ā seru Ji Yeong murka, sembari mendorong
Mark menuju pintu. Mark mencoba menjelaskan sambil menahan kakinya di lantai
agar tidak terdorong terlalu jauh. Dalam hati terkejut akan betapa besarnya
tenaga Ji Yeong.
āTunggu, please, dengarkan aku. Tunggu dulu. Tunggu.ā
Mark hilang kesabaran, kemudian
langsung berteriak tanpa berpikir dua kali, āAKU AKAN MENYERAHKAN DIRIKU.ā
Ji Yeong berhenti mendorongnya.
Mark menjatuhkan diri, bersimpuh.
āJaehyun, aku masih terlalu muda
waktu itu, terlalu bodoh, terlalu berengsek, naif, kekanakan. Maafkan
aku. Sungguh, aku minta maaf. Aku sudah lebih dewasa sekarang, akhirnya aku mengerti
bahwa perkataan bisa berakibat sangat fatal bagi masa depan seseorang. Aku
paham luka di hati jauh lebih mengerikan dari luka fisik. Aku sudah mendapat
pelajarannya. Setelah kau pergi, satu sekolah jadi memusuhiku habis-habisan.
Dan aku bersumpah tahun terakhirku di SMA terasa seperti neraka. Mereka ikut
menikmati sikap burukku, tapi saat itu berdampak sesuatu, mereka
berbondong-bondong berlagak suci. Akuā¦ yeah, maksudku, itu salahku. Tak
seharusnya aku bercerita seakan ingin dikasihani begini. Aku tak akan membela
diri lagi. Aku minta maaf. Hukum aku sepuasmu.ā
Mark terdengar begitu tulus
sampai Ji Yeong tertegun. Hatinya bergetar. Tapi di sini bukan hatinya yang
menentukan. Bukan dia, tapi Jaehyun.
Ji Yeong menoleh pada Jaehyun
seolah meyakinkannya, seolah berkata āini ide bagusā, keduanya saling melempar
pandang selama beberapa saat sebelum akhirnya Jaehyun bertanya, āApa maksudmu
dengan menyerahkan dirimu?ā
āAku bersedia melakukan apa pun yang
kalian suruh dalam jangka waktu yang tidak ditentukanāsampai kalian bersedia
memaafkanku, sampai kau merasa dosaku sudah tertebus seutuhnya. Setengahnya,
paling tidak. Seperempat, barangkali. Entahlah.ā
Jaehyun dan Ji Yeong bergeming.
āAku bersedia bekerja di sini tanpa
dibayar,ā tambah Mark memperjelas.
āDeal,ā kata Ji Yeong langsung.
Jaehyun langsung menarik tangan
gadis itu. āAku tidak mau,ā bisiknya.
āKau harus belajar memaafkannya.ā
āTidak semudah itu.ā
āMemang tidak mudah. Tapi patut dicoba,
kan? Lagi pula kita butuh orang untuk bantu-bantu.ā
āTidak, Ji Yeong. Please, kau tidak mengerti.ā
āPercaya padaku, ini demi
kebaikanmu. Beri dia kesempatan untuk membuktikan ketulusannya. Jika anak itu
ternyata belum berubah juga, aku bersumpah bukan hanya memecatnya, aku juga
akan mengirimnya ke neraka. Oke?ā
āHei, aku dengar itu,ā kata Mark.
Ji Yeong mendelik padanya, lalu
kembali menatap Jaehyun dengan pandangan memohon.
Jaehyun sejujurnya masih tidak
setuju, tapi toko bunga ini milik Ji Yeong, dan dia tak membutuhkan
persetujuannya untuk mengambil keputusan.
āTerserah,ā kata Jaehyun pelan.
Ji Yeong tersenyum lembut pada
Jaehyun. Kemudian berbalik badan pada Mark dan rautnya berubah ketus. āKau
bekerja mulai hari ini.ā
āHebat.ā Mark berdiri.
āYeah.ā
āJadi apa yang harus aku lakukan?
Menyiram bunga? Mengantar pesanan? Menggunting sesuatu? Wow, aku benar-benar
tak sabar. Ini pasti akan menyenangkan,ā kata Mark penuh semangat.
Ji Yeong mendengus sinis,
kemudian berkata, āSekarang, kau sikat kamar mandi di sebelah sana.ā
āApa?ā
āKau tidak punya gangguan
pendengaran, kan?ā cecar Jaehyun sarkas. āIkuti perintah bosmu.ā
Tawa Ji Yeong praktis menyembur.
Mark cuma menatap mereka seraya menggeleng menjawab pertanyaan Jaehyun, lantas
berjalan melewati kedua orang itu menuju kamar mandi. Berusaha tidak
terpengaruh emosi.
*********
Di hari keempat sejak Mark resmi
menjadi bagian dari toko bunga Ji Yeong, ia masih saja disuruh menyikat kamar
mandi. Mark merasa kembali ke jaman-jaman SMA-nyaāsaat-saat di mana ia dihukum
oleh guru piket yang kejam. Walaupun kesal, tapi ia tak punya pilihan. Jika
menyikat kamar mandi bisa menebus dosa-dosanya, maka ia akan melakukannya.
āHahaha, yang benar?ā seru Ji
Yeong, disertai gelak tawa. Jaehyun yang berada di depannya mengangguk-angguk
sambil ikut tertawa. Kedua orang itu berada di belakang meja bar kecil yang
hanya diisi oleh tumpukan majalah flona dan telepon kabel. Mereka duduk terlalu
dekat dan bersentuhan terlalu banyak untuk ukuran teman.
Walaupun sudah empat hari berada
di sini, Mark masih tak bisa menyimpulkan apa sebenarnya hubungan mereka.
Terkadang, kedua anak itu sangat mesra dan perhatian satu sama lain, kadang biasa
saja, kadang tidak bicara seharian, kadang bicara terus-terusan. Mark
benar-benar bingung dan cemburu. Saking cemburunya, ia sampai tak sadar sudah
menumpahkan karbolnya sampai setengah botol dan baru sadar saat aroma menyengatnya sampai ke hidungnya.
**********
Di suatu sore, saat Jaehyun
hendak pulang, Mark mencegahnya untuk bicara empat mata. Kebetulan Ji Yeong
sedang ada urusan lain dan sudah meninggalkan toko sejak pukul tiga. Jadi ia
bisa leluasa menginterogasi Jaehyun.
āAda apa?ā tanya Jaehyun, dingin
seperti biasa.
āOke, langsung saja. Kau pasti sadar
dengan sikapku selama ini. Aku menyukai Ji Yeong,ā aku Mark, yang sama sekali
tak direspons. Pria itu mendesah dan melanjutkan, āYang ingin kutanyakan
adalah, apa hubunganmu dengannya? Kalian tidak pacaran, kan?ā
āTidak.ā
Mark memegangi dadanya, tersenyum
dan bernapas lega.
Jaehyun ikut tersenyum, kemudian melanjutkan, āKami
sudah menikah.ā
āHAH? APA? K-kau bohong, kan?ā
āKau mau lihat buku nikah kami?ā
tanya Jaehyun retoris. āMinggir. Aku mau pulang. Jangan lupa kunci pintunya.ā
āJadi kalian tinggal bersama?ā
Jaehyun tersenyum menyeringai
seraya menaiki sepedanya. āTentu saja. Kenapa? Mau mampir?ā
āTidak perlu.ā
āBaguslah. Mau pun, takkan kuizinkan masuk,ā kata Jaehyun
mencemooh, lantas mengayuh sepedanya meninggalkan Mark.
**********
Sebagai anak kuliahan yang
cerdas, Mark tak mau percaya mentah-mentah pada ucapan Jaehyun. Jadi, demi
mengetahui kebenaran, ia mengikuti pria itu sampai ke rumahnya. Ia bersembunyi
di sebuah kafe di seberang rumah Jaehyun dan menunggu di sana selama beberapa jam.
Hingga akhirnya, dua jam setelah
ia memesan air putih ketiganya, keraguannya terbukti.
Ji Yeong datang. Jaehyun membukakan
pintu. Mereka terlihat gilang-gemilang dan masuk bersama-sama bak sepasang
suami istri yang bahagia, dan hal berikutnya yang Mark tahu, hatinya hancur.
**********
Keesokan harinya, saat matahari
masih sembunyi, Mark sudah mengayuh sepedanya menuju toko bunga. Ia
menghabiskan semalaman penuh untuk berpikir dan akhirnya membulatkan tekad
untuk tetap datang kemari. Ia di sini bukan hanya untuk Ji Yeong, tapi juga
sebagai rangka penebusan dosa pada Jaehyun.
Mark tahu ia datang terlalu pagi.
Tapi ia tak bisa tidur dan tak ada yang bisa dikerjakan di rumah. UAS-nya sudah
selesai dan hasil ujiannya masih belum keluar. Dia berada di tengah-tengah
libur panjang dan waktu luang yang melimpah. Dan jika kau sedang sakit hati,
memiliki waktu luang yang amat banyak benar-benar menyiksa. Ia terus-terusan
mengasihani dirinya sendiri. Ia sungguh menyukai Ji Yeong sampai-sampai
memikirkan nama gadis itu saja membuat hatinya perih.
Jadi di sinilah Mark sekarang,
menata bunga-bunga anyelir merah di etalase seperti seorang florist sejati. Ia menyemprot
bunga-bunga itu dengan air dingin dan menyapu lantai di dalam ruangan. Mengelap
meja, menggeser sofa, menata ulang ensiklopedi bunga. Mark melakukan segala hal
yang bisa ia lakukan untuk mengalihkan rasa sakit di dadanya. Mark tak bisa
mengatakan hal itu berhasil, tapi setidaknya melakukan sesuatu membuat rasa
sakitnya sedikit berkurang.
Mark sedang menggunting ujung
tangkai bungaāseperti yang dicontohkan Ji Yeongāsaat ia menyadari sesuatu. Ini
sudah lewat jam sembilan dan kedua orang itu tak kunjung datang. Pelanggan
sudah bermunculan namun Mark masih saja sendirian. Mark mencoba untuk tidak
khawatir, tapi lama-lama ia jadi gelisah sendiri. Dan semakin lama ia menunggu,
semakin tak tenteram hatinya.
Ia mencari nomor ponsel Ji Yeong
pada memo di meja, lantas meneleponnya. Namun Ji Yeong tak mengangkat. Begitu
pula Jaehyun.
Mark akhirnya memutuskan untuk
mengunci toko dan bersepeda ke rumah mereka.
Rumah itu terlihat tenang dan
damai. Mark jadi enggan untuk mengetuk pintunya, takut kehadirannya akan mengusik
ketenangan itu. Lagi pula kemarin Jaehyun bilang ia tak ingin Mark datang. Namun
Mark tak bisa diam saja. Ia akhirnya memberanikan diri untuk naik ke undakan
tangga dan mengetuk.
Satu kali
Dua kali
Sepuluh kali
āHei, kalian di dalam?ā seru
Mark. Ia mengintip lewat kaca dan menemukan sekelebat bayangan orang-orang
asing berpakaian gelap. Mark bisa merasakan dadanya bergemuruh. Setelah
mondar-mandir gelisah, Mark akhirnya memutuskan untuk mengambil kesimpulan
terburuk saja. Toh itu yang terbaik. Setidaknya, jika ternyata tidak terjadi
apa-apa di dalam, ia cuma akan membuat malu dirinya sendiri. Dan ia sudah
biasa. Mark pun mencari nomor polisi di ponselnya, lantas menendang pintu itu
sampai terbuka.
Dalam sekejap, keributan dahsyat terjadi.
Sekelompok orang yang ia lihat
lewat kaca jendela tadi merupakan komplotan pencuri berbadan kekar dan seram.
Mereka langsung menarik Mark masuk dan menutup pintunya dalam satu entakan
keras. Badannya dihimpit ke dinding dan keningnya ditekan dengan pisau lipat.
Mereka mengancam akan merobek mulutnya jika ia berteriak.
Meskipun begitu, Mark tak lantas
pasrah. Ia menendang pria di depannya dan langsung melompat ke tangga, kemudian
berayun dengan anggun dan menendang lebih banyak orang. Itu adalah hari di mana
Mark sangat bersyukur telah mempelajari ilmu bela diri. Mark menyikut, meninju
dan mengelak dengan amat mudah. Terima kasih pada pelatih wushunya.
Dari tempatnya berpijak, ia
melompat ke bahu salah satu pencuri dan membuatnya jatuh bebas dengan posisi
kepala duluan. Mark membasmi enam orang sendirian, dengan tangan kosong, dan
setelah ia selesai, para polisi baru bermunculan.
Mark langsung bergegas memeriksa
seluruh ruangan. Suara pijakan kakinya di lantai kayu yang berderit, disertai pintu
yang menjeblak terbuka terdengar nyaring memenuhi bangunan dua lantai tersebut.
Ia berputar di seluruh lantai sebelum akhirnya berhasil menemukan Ji Yeong dan
Jaehyun disekap di ruangan kotor yang nampaknya adalah gudang. Mulut dilakban dan tangan mereka diikat membelakangi satu sama lain. Wajah Ji Yeong
sudah merah dan basah karena air mata.
Mark membuka ikatan mereka dan
tubuhnya langsung diterjang oleh Ji Yeong. Gadis itu memeluknya sangat erat dan
menangis terisak-isak sampai bahunya basah. Jaehyun bersandar di dinding dan
mengucapkan terima kasih dengan lelah. Melihat dari darah di pelipisnya, ia
pasti sudah mencoba melawan. Mark bersyukur karena mengikuti instingnya
dan datang ke sini.
Satu jam kemudian, Ji Yeong
berada di ruang tengah dengan secangkir teh dan juga selimut tebal. Beberapa
polisi menanyakan kesaksiannya soal kronologis kejadian dan apa saja yang para
pencuri itu lakukan.
Mark dan Jaehyun, yang sedang
menunggu giliran untuk dimintai keterangan, duduk di ruang tamu.
āTerima kasih banyak,ā kata
Jaehyun.
āItu bukan apa-apa.ā
āā¦ā
āKubilang itu bukan apa-apa. Aku
juga ingin bilang terima kasih karena sudah mengizinkanku bekerja di toko
kalian.ā Mark berucap dengan intonasi dan gerak mulut yang jelas. Hearing aid milik Jaehyun hancur saat
mukanya ditinju oleh salah satu pencuri tadi.
āAku sudah memaafkanmu.ā
āSungguh?ā
āYa.ā
āSerius? Tidak ada dendam lagi?ā
āTidak.ā
Mark tersenyum lega. Rasanya
seperti beban di pundaknya baru saja diangkat. Ia menghela napas penuh syukur. Tubuhnya mendadak terasa ringan seperti kapas.
Saat sedang berbincang dengan
Jaehyun, Mark tak sengaja memandang ke ruang tengah dan menemukan Ji Yeong.
Gadis itu tengah berbicara dengan tampang lesu, bola matanya memancarkan
ketakutan. Ji Yeong jauh dari kata baik hari ini, rambutnya berantakan dan tak
ada riasan apa pun di wajahnya, tapi dia masih sangat cantik. Dan Mark merasa
amat bersalah karena memikirkan itu.
Jaehyun mengikuti arah pandang
Mark dan mulai terkekeh.
āSepertinya candaanku kelewatan.ā
Mark menoleh pada Jaehyun, āApa
maksudmu?ā
āDia bukan istriku.ā
āApa?ā
āKami bahkan tidak pacaran.ā
Ekspresi wajah Mark seketika
berubah. Ia mengubah posisi duduknya dan memandang Jaehyun menuntut penjelasan.
āLalu kenapa kalian tinggal serumah?ā
āDia tinggal di atas. Semuanya
terkunci.ā
āKalian pacaran?ā
āSudah kubilang tidak.ā
āLalu? Kenapa bisa serumah?ā
āAyahku dan ayahnya bersahabat
baik, Ji Yeong baru pindah ke sini lima bulan lalu. Kedua orangtuanya punya
bisnis hotel di Jeju. Mereka mempercayakan Ji Yeong untuk tinggal bersamaku.ā
āSungguh?ā
āYa. Lalu berhubung ada
kesempatan, dia memutuskan untuk membuat toko bunga di sini. Aku hanya
membantunya. Lagian, kami tidak cuma tinggal berdua. Ada orangtuaku juga.
Kebetulan mereka sedang ada di luar kota seminggu ini.ā
Jaehyun melanjutkan, āOmong-omong,
aku melihatmu mengikutiku kemarin sore. Mukamu terlihat sedih sekali.ā Jaehyun
cekikikan. āAku jadi tidak enak.ā
āKau tahu, harusnya aku kesal
mendengar ini semua, tapi nyatanya aku sangat bahagia sekarang sampai-sampai
ingin memelukmu.ā
āUh, aku akan lapor polisi jika
kau lakukan itu,ā gurau Jaehyun.
āTapi kau benar tidak suka
padanya, kan?ā
āSama sekali.ā
Mark tersenyum semringah.
āTrims.ā
Tak lama kemudian, Jaehyun
dipanggil. Ditemani teh hangat dan selimut tebalnya, Ji Yeong duduk di samping
Mark. Mark praktis salah tingkah. Ia bergeser menjauh kemudian mendekat lagi,
dan lebih dekat lagi.
āTerima kasih banyak, Mark.
Sungguh, terima kasih. Kalau tidak ada kau.. entah apa yang terjadi.ā
āSama-sama,ā jawab Mark,
kehabisan kata. Ia menekan buku-buku jarinya dengan canggung sebelum
memberanikan diri untuk membuka mulut lagi, āSebenarnyaā¦ ada yang ingin
kubicarakan denganmu.ā
āKatakan saja,ā kata sang gadis.
Kepalanya disenderkan ke sofa dan ia kelihatan lelah sekali. Mark menimbang-nimbang
selama beberapa saat sebelum akhirnya mengurungkan niatnya.
Serangan rasa gugup memenuhi dada
Mark sampai tubuhnya terasa kaku. Mungkin bukan hari ini, tapi besok, lusa, atau
besoknya lagi,ā¦ yah pokoknya suatu hari, ia akan merebut simpati Ji Yeong dan
mengatakan dengan lantang bahwa ia menyukainya. Hari ini Ji Yeong terlihat
terlalu syok untuk mendengar pernyataan cinta yang aneh-aneh. Dan Mark sendiri
terlalu gugup untuk berkata demikian.
āJaehyunā¦. Dia bilang sudah
memaafkanku. Jadiā¦ā
āKau mau berhenti datang ke toko
bunga?ā
āAku mau tetap datang.ā
āSungguh?ā
āYa, tapi kali ini aku minta
bayaran.ā
āHahaha. Oke.ā
āDan aku akan mogok kerja kalau
kau menyuruhku menyikat kamar mandi lagi.ā
Ji Yeong terkikik. Senyumnya
merekah cantik walau rasa syoknya masih belum pergi. Dan saat itu Mark terenyuh
sendiri. Fakta bahwa Ji Yeong belum menjadi milik siapa-siapa saja sudah lebih
dari cukup baginya untuk saat ini. Fakta bahwa Ji Yeong terlihat bahagia dan
masih bisa tersenyum seperti ini sudah bisa membuat hatinya tenteram. Tak ada
yang perlu dikhawatirkan. Ia akan menyatakan cintanya lain kali, ia akan
memastikan perasaan tulusnya itu bersambut baik. Yeah, ia harap begitu.
END
Aku lagi bersihin folder di laptop dan ga sengaja nemuin ini. FF ini tuh
kado ultah buat Kim Dhira, ultah yang keberapa juga aku lupa~ Intinya aku lagi
pengen upload banyak tapi ga mau nulis *Dasar aku!* jadi pas nemu ini langsung girang trus buru-buru bikin poster~
Btw untuk series businesship aku lagi stuck di part 3:( lelah bgt dari kemaren cuma
selembar g maju2
yg lagi g sibuk kirim doa dong biar besok bisa maju :(
Anyway, makasih banyak udah mampir~ sampe ketemu lagi babay
Comments
Post a Comment