NCT AS YOUR BOYFRIEND (OT23)

 





Main Cast : NCT OT23

Genre : Romance (43 - 208 words per member)

Author : Salsa

 

 

 

**********

 

TAEIL (Caring type)


Taeil menunjukkan kasih sayang melalui skinship. Dia menggulirkan ujung jarinya naik turun di kulitmu. Dia memijit kepalamu jika kau merasa stres, mencium pipimu ketika dia menganggapmu lucu dan selalu berhambur ke pelukanmu tiap melihatmu, dengan sengaja berlama-lama mengendus parfummu sebelum menarik diri. Dia mengirimkan video-video singkat tentang apa yang ia lakukan di siang hari dan menyempatkan diri untuk menemuimu di malam hari—sepulang kerja, dengan kemeja kusut, mata lelah dan dasi yang longgar (bahkan jika ia hanya punya waktu 5 menit untuk menatapmu malam itu, tak masalah, ia merasa benar-benar butuh melihatmu supaya tidurnya nyenyak dan harinya lengkap). Taeil adalah tipikal pacar yang tak segan mengomelimu apabila kau tak merawat dirimu dengan baik, yang memeriksa persediaan obat di kotak P3K-mu sebulan sekali dan menyelipkan tampon ekstra, tisu basah serta hand sanitizer di tasmu tanpa kau sadari.

 


Johnny (Chill type)


Johnny terasa lebih seperti sahabat ketimbang pacar. Dia tidak terlalu suka bermesraan. Dan jangan harap dia bisa 24/7 berada di sampingmu, lagi pula dia juga tak akan mengharapkan itu darimu. Johnny adalah tipikal pacar yang santai, yang menghargai privasi dan waktu sendiri. Baginya, berkencan bukan berarti bersama sepanjang waktu. Itu akan membuatnya lelah.


 

Taeyong (Insecure type)


Taeyong bukanlah seseorang yang mudah menjalin hubungan. Dia akan jatuh cinta cukup cepat jika ada seseorang yang mendekati tipe idealnya, namun proses meresmikan hubungan dari sekadar ‘crush’ ke ‘pacar’ akan cukup lama. Taeyong adalah tipe pria tampan yang tak sadar dirinya tampan. Cowok hampir sempurna yang tak sadar dirinya hampir sempurna. Dia khawatir sepanjang waktu dan selalu merasa tidak cukup untukmu.


 

Yuta (Natural type)


Banyak orang memiliki prasangka buruk terhadap Yuta jika mereka tidak berusaha dan meluangkan waktu untuk mengenalnya lebih baik. Orang-orang berpikir bahwa dia kasar dan tidak peduli sedikit pun tentang orang lain. Tapi itu tidak benar dan kau tahu itu. Kalian bertemu di kafe dan penampilannya yang eksentrik menonjol hingga membuatmu mau tak mau memerhatikan. Dia memiliki gaya rambut yang unik dan masing-masing telinganya ditindik dengan sepuluh anting-anting. Kau ingat betul kejadiannya. Yuta saat itu tengah berjongkok, membelai seekor anjing samoyed lucu milik salah satu pengunjung yang berusaha memanjat tubuhnya. Kau tak bisa mengalihkan pandanganmu darinya dan memutuskan untuk mendekat. Pura-pura tertarik dengan kelucuan si anjing dan berlutut di sebelahnya. Kemudian memberanikan diri memulai percakapan. Di situ kau baru tahu bahwa dia orang Jepang sementara kau tak mengerti banyak tentang Jepang. Namun untungnya Yuta suka bereksperimen. Setelah perbincangan singkat (yang mayoritasnya merupakan bahasa tubuh dan tawa canggung), kalian memutuskan untuk mengabaikan teman-teman kalian di kafe dan jalan-jalan berdua tanpa tujuan. Saling bertukar id LINE dan membuat janji-janji bertemu lainnya. Kalian sepakat untuk menemani satu sama lain ke berbagai tempat. Ke toko barang bekas, ke restoran, ke gym, atau ke pantai melihat sunset. Segalanya terjadi secara natural dan tahu-tahu saja kau sudah minum teh bersama orangtuanya dan dikenalkan sebagai pacar.


 

Kun (All-rounder type)


Tak ada pacar yang lebih sempurna dari Qian Kun. Dia bisa memasak, dia bisa bersih-bersih, dia bisa mengemudi, dia bisa menerbangkan pesawat, dia bisa menari, dia bisa menyanyi dan yang terpenting dia luar biasa tampan dan berwibawa. Dia adalah tipikal pacar yang akan mengantarmu ke kantor ketika kau terlambat, tak lupa mengemas roti isi dan kopi agar kau bisa memakannya di jalan. Dia adalah cowok paling sempurna untuk memulai keluarga. Kondisi mental, fisik dan keuanganmu dipastikan akan selalu baik saat kau memiliki Kun.


 

Doyoung (Perfectionist type)


Tipikal pacar yang selalu tahu apa yang harus dilakukan. Semuanya terasa rapi dan pada tempatnya saat bersama Doyoung. Dia akan mendorongmu untuk tidak malas mengikuti perkembangan politik lewat media sosial dan memastikan kau membuat NPWP, mengisi SPT Tahunan dan membayar pajak tepat waktu bersamanya. Dia juga punya jadwal liburan yang tertata. Kau tahu kapan harus mengambil cuti dan ke mana kalian akan berlibur untuk lima tahun ke depan. “Ini kalau daftar haji sekarang kita bisa berangkat tahun 2048 loh, Babe. Brosur-brosur travel haji yang kemarin aku kasih sudah dibaca semua belum?”


 

Ten (Pacar-rasa-musuh type)


Ten adalah pria yang penuh percaya diri. Dia belum pernah pacaran. Namun nampaknya itu karena ia merasa terlalu keren untuk menjadi pacar siapa pun. Jadi saat ia mengajakmu pacaran di suatu malam setelah evaluasi bulanan kantor kalian usai, kau merasa layaknya cewek paling spesial di dunia. Namun perasaan itu tak bertahan lama. Seminggu setelah mulai berkencan, kau mulai meragukan keputusanmu menerima tawaran kencannya. Ten ternyata benar-benar sialan. Kau menobatkan Ten sebagai manusia paling dramatis yang pernah ada. Serius, dia melebih-lebihkan segalanya. Memutar balik perkataanmu dan menggodamu tanpa henti dengan itu. Berkencan dengan Ten berarti mengorbankan privasi. Akan sedikit sekali privasi yang bisa kau simpan. Dia selalu mau tahu urusanmu dan tak akan berhenti sampai mendapatkannya. Dia juga hobi meneriakkan kebohongan-kebohongan tak wajar, mengumumkannya ke seluruh divisi dan membuatmu malu. “Demi apa kau tidak mandi lagi hari ini!!”


 

Jaehyun (Just Right-Type)


Berkencan dengan Jaehyun terasa seperti pernikahan di mana kalian bahkan tahu berapa kali satu sama lain menggunakan kamar kecil dalam sehari. Tidak ada yang spesial, tapi rasanya sudah cukup. Setidaknya kau tahu kapan pun kau membutuhkannya, dia ada di sana. Kalian tidak bermesraan di tempat umum. Hubungan kalian dipenuhi tatapan ‘aku mencintaimu’ dan pelukan sayang. “Hanya diam seperti ini asalkan denganmu sudah amat-amat menyenangkan.”


 

Winwin (Shy type)


Winwin merupakan pacar yang sangat lembut dan pemalu. Kau harus memaklumi saat dia menolak pelukan-pelukan atau ciuman-ciuman darimu. Dia juga tak terlalu sering mencarimu. Kau bisa mematikan ponselmu berhari-hari dan tak akan menemukan satu notifikasi pun dari Winwin. Bukan karena ia tak ingin, namun karena ia takut mengganggu. Dia sangat berhati-hati dalam hubungan sampai rasanya kau frustrasi sendiri. Winwin juga memiliki sedikit jiwa tsundere sehingga akan mudah sekali untuk salah paham dan mengira dia tak menyukaimu. Paling tidak kau butuh 2 tahun untuk membuatnya benar-benar nyaman dan membuka diri, sebelum kalian masuk ke fase-fase indah di mana ia menempel dan manja seharian seperti anak kecil.

 


Jungwoo (Moody type)


Jungwoo tak dapat diprediksi. Suasana hatinya berubah-ubah. Terkadang dia sangat imut dan suka bermanja-manja, kemudian menjadi serius di menit berikutnya. Tidak ada yang tahu apa yang ada di kepalanya. Terkadang, jika kau lelah menebak-nebak, kau akan meneleponnya langsung dan menanyakan, “dari 1-10, bagaimana suasana hatimu wahai pacarku?” 

 


Lucas (Confident type)


Lucas popular. Incaran semua cewek. Jika kau memenangkan hati pria ini, bersiaplah untuk dipelototi oleh seratus gadis lain yang diam-diam naksir padanya. Lucas tukang pamer. Lucas juga suka olahraga. Dan ia lebih suka lagi untuk pamer di tempat olahraga. Dengan kaus singlet hitam slim fit dan keringat yang membuat rambutnya kuyu dan tubuhnya berkilau, ia mengangkat beban dengan wajah cool dan sepenuhnya sadar betapa dirinya nampak seperti dewa. Dia senang diperhatikan cewek-cewek di sana dan membuatmu cemburu. Menurutnya kau lucu. Hal yang paling kau suka dari Lucas adalah dia tanpa malu-malu bersedia untuk menuruti permintaan-permintaanmu tak peduli sekonyol apa pun itu. Kau ingin pakai baju couple warna merah muda ke kelas sejarah hari ini? Oke. Ingin berjalan di lorong kampus sambil saling memasukkan tangan di saku belakang jins seperti di film Noah Centineo itu? Oke. Ingin makan waffle sepiring berdua? Oke. Ingin mengunggah selfie duck-face kalian di instagramnya? Oke. Tak ada kata malu di kamus Lucas. Dia adalah tipikal pacar yang bersedia melakukan apa pun jika itu membuatmu bahagia.


 

Mark (Spontaneous type)


Berpacaran dengan Mark terasa menyegarkan dan spontan. Selalu ada hal baru untuk dicoba. Meskipun berkepribadian introvert, Mark akan memastikan kau selalu bersenang-senang saat bersamanya. Mark bukan penggemar skinship tapi dia suka memelukmu pada waktu-waktu tak terduga. Dan jika kau bertanya mengapa dia melakukan itu, dia akan menjawab, “Oh, tidak mau? Ya sudah aku cari yang mau dipeluk saja.”


 

Xiaojun (Sensitive type)


Tipe pacar yang akan menuliskan puisi-puisi untukmu, menyanyikan lagu dengan gitarnya pada jam 2 pagi dan ikut menangis saat kau menangis. Xiaojun sangat emosional. Dan penuh simpati. Xiaojun selalu terlihat sedih bahkan ketika dia tidak sedang sedih. Dia butuh mendengar pengakuan-pengakuan ‘kau hebat’, ‘aku cinta padamu’, ‘aku suka puisi-puisimu’ setiap saat, bukan karena dia tak percaya diri, tapi karena dia suka mendengarnya darimu. Dia akan mewarnai rambutnya dengan warna-warna yang kau suka, membeli gaun-gaun cantik dari katalog, bahkan rela belajar merajut dari youtube untuk membuatkanmu topi musim dingin dan syal dan banyak hal gila lainnya hanya demi mendapatkan satu pujian darimu. Xiaojun adalah support system terbaik yang pernah ada. Pelukannya bisa menyembuhkan luka.


 

Hendery (Energetic type)


Hendery punya kemampuan mengagumkan untuk membuatmu tertawa sepanjang waktu. Ia juga punya energi yang banyak dan kau harus berusaha ekstra untuk mengimbanginya. Tipikal pacar yang mengajakmu berkendara larut malam tapi entah bagaimana terus-menerus melupakan SIM-nya. Hendery selalu punya ide-ide kencan tanpa modal yang seru. Dia menyetel lagu-lagu Rock dari ponselnya dan kalian akan melakukan gerakan dansa paling konyol di dapur dan terus tergelak sampai kepalanya terbentur microwave. Walaupun sudah cukup lama berpacaran, Hendery tak pernah berubah. Ia selalu terasa hangat. Seperti teman baik. Sebuah hubungan yang bisa dibilang hampir bebas konflik.


 

Renjun (Old-school type)


Renjun suka mencium tanganmu seolah kau adalah putri raja. Meski banyak komentar usil mengenai betapa kuno cara menciumnya itu, Renjun tak peduli dan tetap melakukannya. Ia pikir itu romantis dan merupakan cara yang manis untuk menunjukkan cinta. Lagi pula kau tak pernah keberatan. Renjun tahu itu. Ia tahu bagaimana hatimu selalu berdebar tiap kali ia dengan lembut mengangkat tanganmu ke bibirnya, mencium ujung-ujung jarimu lalu membaliknya dan menempatkan ciuman-ciuman lain di telapaknya.


 

Jeno (Cliche type)


Klise. Tipikal pacar yang semua cewek harapkan. Jeno besar dan kuat dan tangannya tak pernah bisa diam. Selalu saja mengulur untuk membawakan barang-barangmu (buku, kantong belanja, tas tangan—pada dasarnya apa saja yang kau pegang). Namun juga tak akan memaksa jika kau menolak. Jeno menghormati keputusanmu, apa pun itu. Jika kau mengalami kesulitan (karena tugas-tugas kuliah yang tak ada habisnya, karena sedang kram perut, atau karena harimu tidak berjalan sebagaimana mestinya), Jeno akan berusaha membantu atau setidaknya menemanimu melewati hal-hal buruk itu. “Masih banyak tugasnya? Ini aku on the way ke rumah. Udah beli soft cookie jugaaa (.◜◡◝) . Aku temenin sampai selesai terus kita nonton Fantastic Beast yaa (.◜◡◝)  Semangat, Sayang. I love you (.◜◡◝)



Haechan (Warm type)

Kontradiktif dengan Mark, Haechan tak bisa bertahan 5 detik tanpa skinship dan akan meleleh kapan pun kau menyentuhnya. Dia juga pendengar yang brilian. Dia tahu kapan harus memberi nasihat dan kapan harus diam sambil memelukmu saja. Namun Haechan juga sering tenggelam dalam dunianya sendiri (entah itu lupa waktu karena main bersama teman-temannya atau berkutat dalam game seharian) hingga tak jarang mengabaikan pesanmu, atau lupa mengabarimu berhari-hari bahkan terlambat datang sampai setengah jam saat kencan. Sadar akan kekurangannya, tiap kali kalian sedang berdua, dia akan menyisihkan waktu untuk benar-benar menatap matamu dan mengingatkanmu betapa berharga dirimu untuknya.


Jaemin (Soulmate type)


Manis. Rasanya seperti telah menemukan pasangan jiwa. Hubungan dengan Jaemin begitu seimbang; dia menjagamu dan kau juga menjaganya. Jaemin tahu benar akan keseharianmu dan tak akan membombardir notifikasimu dengan chat atau telepon-telepon di saat ia tahu kau sedang ingin sendiri atau bersiap tidur. Jaemin pandai menyesuaikan diri dan tidak banyak menuntut. Walaupun sering kali agenda kencan favoritnya hanyalah meringkuk di tempat tidur sambil menonton tayangan ulang drama, namun saat kalian sedang kencan di luar, ia akan berusaha menjadi gentleman dan memulangkanmu sebelum jam sepuluh. Membuatnya nampak seperti calon menantu sempurna dan penuh tanggung jawab di depan orangtuamu.


 

Yangyang (Childlike type)


Yangyang hampir sama menyebalkannya dengan Ten (Ten tetap lebih parah). Ia akan terus-menerus mengatakan sesuatu yang sangat aneh dan mencoba membuatmu marah. Yangyang adalah orang yang kelewat bersemangat dan selalu siap memulai perdebatan. Kalian akan berdebat mengenai hal-hal paling absurd di dunia; dari hal sereceh mana yang lebih dulu, telur atau ayam, sampai mengenai keberadaan alien dan teori bumi datar. Bagi kalian itu cuma main-main saja. Namun di mata orang luar, kalian terlihat seperti pasangan toxic yang konyol. Canggung rasanya menjelaskan bahwa perdebatan-perdebatan itu normal untuk kalian. Toh apa ada penjelasan yang masuk akal? Pada akhirnya kalian akan tetap dicap kekananakan. Yangyang sangat cerdik dan hampir selalu memenangkan perdebatan. Dia akan menyeringai puas—jenis seringaian yang wajib dihajar—dan kau akan mengumpat padanya. Namun Yangyang tetap punya sisi manis, tentu saja. Dia suka memberimu kejutan. Mencoba memasak sesuatu di hari-hari spesial kalian, misalnya. Walaupun beberapa kali hampir membakar dapur, kau tetap mencintai Yangyang setengah mati dan menghargai usahanya itu.


 

Shotaro (Adorable type)


Shotaro akan menjadi pacar paling menggemaskan yang pernah ada! Dia akan memelukmu ketika dia lelah atau kedinginan dan mencium cuping hidungmu sambil terkekeh. Shotaro mudah tersipu. Pipinya memerah saat kau melingkarkan lenganmu di lehernya, atau saat teman-temannya bersiul melihat kalian berpelukan di parkiran. 


 

Sungchan (Malu-tapi-mau type)


Seperti Winwin, Sungchan sangat pemalu. Dia bahkan berusaha menyembunyikan hubungan kalian rapat-rapat. Bukan karena hubungan kalian memalukan, dia hanya tak tahan digoda terus-terusan oleh teman-temannya. Di saat-saat tertentu (aka hari keberuntunganmu), Sungchan akan menciummu dengan penuh gairah. Tapi dia selalu terkejut setelah melakukannya. Bibirnya sangat lihai bergerak di bibirmu dan dia menciummu dengan intens. Namun begitu membuka mata, wajahnya langsung memerah. Dan untuk satu jam setelahnya, dia akan sangat sangat malu hingga tak mampu menatapmu.


 

Chenle (Reliable type)    


Metode Chenle dalam menunjukkan kasih sayang tidaklah frontal, namun tetap dapat kau rasa. Itu tersirat dalam hal-hal kecil; menyingkirkan rambut dari wajahmu saat kau sedang membaca buku, mengisi tumblr air minummu di dispenser kantin, mengecilkan volume radio saat melihatmu mencoba berkonsentrasi pada sesuatu, memakai karet-karet ikat rambut di pergelangan tangannya tiap kali kalian janji bertemu (untuk jaga-jaga jika kau lupa bawa) dan masih banyak lagi. Tanpa banyak bicara, ia berusaha memastikan segalanya berjalan mulus agar kau nyaman dan bebas pikiran.


 

Jisung (Coming-of-Ages-Movies Main Character type)


Pacaran dengan Jisung membuatmu merasa seperti tokoh utama dalam film romansa remaja yang sedang mencari jati diri. Kalian merupakan pelipur lara satu sama lain. Jisung bagaikan oasis, tempat amanmu dari segala sesuatu yang menyakitkan. Begitupun sebaliknya. Kaulah yang dia datangi pertama kali ketika dia membutuhkan tempat untuk menangis. Sebagian besar chat kalian diawali dengan "sedang apa?'. Itu mungkin merupakan frase favorit kalian. Jisung selalu ingin melibatkanmu dalam kesehariannya. Dia ingin memberitahumu tentang cheese cake yang baru dia makan, tentang anjing yang dilihatnya di taman, tentang yoghurt cranberry yang baru ia beli. Jisung mengirimimu foto sepatu-sepatu atau snapback atau apa pun yang harus dipilih. "SOS!!! Mana yang harus kubeli?"

Comments

Popular Posts